About


Mau punya buku tamu seperti ini?
Klik disini

Kiat Menjadi Teman Jalan yang Baik

Sebagian besar orang Indonesia lebih senang jalan-jalan bersama teman-teman alias berombongan. Jalan-jalan bersama teman memang menyenangkan, tetapi tidak jarang terjadi ketegangan yang membuat pertemanan menjadi retak. 
Jalan-jalan bersama orang lain berarti harus siap dengan sikap toleran yang cukup tinggi. (Trinity)
Daripada kehilangan teman hanya karena masalah sepele saat jalan-jalan, lebih baik jadikan diri Anda teman jalan yang menyenangkan. Perhatikan kiat-kiat berikut:

Persiapan
Persiapan sebuah perjalanan hendaknya tidak diserahkan kepada satu orang semata. Memang perlu ada satu orang yang bertindak sebagai koordinator atau pencari  informasi, namun bila ada informasi atau koneksi yang Anda ketahui, segeralah berbagi dengan sang koordinator. Di samping membantu proses persiapan menjadi lebih cepat, fasilitas atau apapun yang dipilih akan sesuai dengan selera Anda. Jika tidak ambil bagian dalam persiapan, Anda harus menerima tanpa syarat — apa pun yang dipilih koordinator.

Uang
Sebelum berangkat, hitunglah dengan cermat berapa uang yang akan Anda butuhkan di tempat tujuan. Pastikan membawa uang tunai dengan jumlah cukup ditambah sejumlah cadangan untuk kondisi darurat. Jangan merepotkan seluruh rombongan dengan meminta mereka menemani Anda mencari ATM ketika tiba di tujuan.

Perlengkapan
Hal yang paling sering terjadi dan menjengkelkan adalah teman jalan yang lupa membawa perlengkapan standar. Maka siapkan bawaan Anda dengan teliti, jangan sampai perlengkapan dasar seperti sabun mandi, shampo, lotion, pasta gigi, charger telepon seluler dan pernak-pernik pribadi lainnya ketinggalan. 

Bila ada yang tertinggal dan memungkinkan untuk dibeli seperti sabun mandi, lebih baik Anda membelinya daripada selalu minta teman saat mau mandi. Pikirkan juga apa yang bakal Anda butuhkan di tempat tujuan selain perlengkapan dasar seperti mukena untuk sholat atau lotion tabir surya. Saya sendiri paling sebal kalau ada teman yang minta sunblock padahal dia sudah tahu tripnya ke pantai dan harga sunblock itu mahal!

Toleransi
Jalan-jalan bersama orang lain berarti harus siap dengan sikap toleran yang cukup tinggi. Ketika melakukan perjalanan darat dan salah satu teman hobi sekali buang air kecil, ya terima saja kalau Anda harus sering mampir pom bensin, rumah makan atau masjid. Selain demi kesehatan rekan seperjalanan, juga demi kenyamanan seluruh rombongan. Bila terjadi “kebocoran” di jalan, bukan hanya orang yang bersangkutan yang repot, Anda pasti kena imbasnya juga.

Antisipasi
Andalah orang yang paling tahu tentang diri sendiri, jadi wajib siap mengantisipasi kepentingan pribadi. Salah satu kondisi yang seringkali tidak diantisipasi banyak orang adalah masalah datang bulan. Bagi kaum hawa yang mengalami haid setiap bulan seharusnya dapat memperkirakan tanggal berapa tamu bulanan itu akan datang. Jika periodenya bertepatan dengan perjalanan, jangan lupa untuk membawa pembalut sebanyak yang biasa Anda butuhkan. 

Meskipun pembalut mudah didapat di toko bahkan warung, lebih baik Anda menyiapkannya dari rumah supaya tidak perlu repot minta ditemani mencari toko. Kalau Anda jenis yang mengalami PMS parah sampai harus minum obat, pastikan obat penghilang nyeri itu juga dibawa. 

Nikmati saja
Yang terakhir, untuk menjadi teman jalan yang menyenangkan, wajib hukumnya menerima dan menikmati apapun kondisi yang ada. Perjalanan ke mana dan dengan siapa pun akan menjadi bencana jika Anda hobi menggerutu dan tidak pernah puas dengan yang ada. Bisa jadi Anda mengalami mobil mogok, pesawat delay berjam-jam, air kamar mandi macet atau lainnya yang membuat bete. Mengeluh sih boleh saja, tapi tidak perlu berlarut-larut hingga membuat suasana liburan jadi tidak enak.

Kunjungi juga blog perjalanan Trinity di Naked Traveler.

Sumber: Yahoo!

Read more

Camilan yang Tidak Baik untuk Tubuh


 

Oleh SHAPE magazine | Healthy Living


Ngemil atau tidak? Semua tergantung dari kudapannya. Beberapa camilan yang biasa dikonsumsi orang dan terlihat sehat, ternyata juga mengandung banyak garam, kalori berlebih dan bahkan bahan kimia berbahaya, seperti yang diungkapkan praktisi Tiffany Jackson dan Kate Kennedy dari Cenegenics Carolinas, Carolina Selatan. 

Berikut adalah lima camilan yang buruk untuk kesehatan Anda:

Buah persik kalengan:
 Buah dan sayuran yang dikalengkan mungkin seperti camilan yang sehat di saat darurat, namun buah kalengan tidak hanya mengandung gula berlebih, kandungan nutrisi mereka biasanya juga lebih rendah dibandingkan dengan buah dan sayuran yang segar atau beku, yang mencapai puncak kematangan saat dibekukan.

Di sisi lain, buah kalengan punya rasa yang didukung oleh pemanis, sehingga bukan tidak mungkin bahan bakunya bukan dari buah yang paling baik, yang sebenarnya kaya akan nutrisi. Dan yang lebih buruk lagi adalah, kaleng dilapisi bahan kimia beracun yang nantinya berguna sebagai pengawetnya.

Keripik kentang:
 Camilan ini memiliki tiga ancaman kesehatan. Tidak hanya tinggi akan lemak, kalori dan sodium (ancaman pertama), camilan ini mengandung indeks glikemik (GI) yang tinggi (ancaman kedua), yang dapat meningkatkan kandungan gula dalam darah. Dan yang terakhir (ancaman ketiga), saat kentang dipanaskan dengan suhu tinggi, mereka melepaskan zat acrylamide yang merupakan bahan kimia berbahaya dan dapat merusak saraf. 

Kue beras: Kue beras mengandung kalori yang rendah, terbuat dari beras putih olahan yang kaya akan karbohidrat dan dapat meningkatkan kadar gula darah. Ditambah dengan banyaknya penambah rasa yang terkandung di dalamnya seperti gula dan garam. Jadi meskipun asupan kalori anda rendah, dengan mengunyah makanan yang tidak kaya nutrisi seperti kue beras ini, sama saja seperti makan kacang kemasan.

Blueberry muffins: Kennedy menyebut makanan ini “bom yang sarat gula dan kalori”. Muffin yang merusak kesehatan ini masih popular dikalangan orang-orang cerdas, hal tersebut mungkin karena persepsi kandungan buah di dalamnya. Walaupun jelas ditambah dengan penambah rasa, gula tambahan dan ukuran porsinya yang cukup besar, camilan ini masih dianggap tidak berbahaya. Kecuali jika Anda membuat muffin sendiri.

Granola bar: Masalah utama dari camilan ini adalah kepopuleran mereka sebagai camilan pada  siang hari dan penuh dengan janji akan kandungan organiknya yang begitu banyak dalam label produk mereka. Camilan ini juga dipenuhi dengan karbohidrat buatan, buah yang dikeringkan (yang tinggi gula) dan dilekatkan dengan lebih banyak gula dalam bentuk madu dan atau kacang agave. Ditambah, camilan ini tidak mengandung banyak serat dan banyak mengandung kalori.

Sumber: Yahoo!

Read more

10 Bahan Makanan yang Membuat Anda Awet Muda


 
Teh hijau
Minuman super yang satu ini memang tidak akan habis manfaatnya. Teh hijau memiliki banyak manfaat yang membuatnya menempati urutan teratas dalam daftar bahan makanan yang membuat Anda awet muda. Teh hijauh diyakini bisa membantu tekanan darah menjadi teratur, menurunkan kadar gula darah, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menurunkan kolesterol dan beberapa penelitian bahkan menunjukkan, teh hijau efektif mencegah kanker. Itu seperti obat paling mujarab yang bisa Anda dapatkan.

Sayuran hijau

Memakan bayam memang tidak akan mengubah Anda menjadi Popeye, tapi sayuran itu sangat bagus untuk meningkatkan kekebalan tubuh dari penyakit. Bayam dan sayuran berdaun hijau lainnya seperti kale (sejenis kubis) dan sawi memiliki kandungan folat yang tinggi yang vital untuk mencegah kerusakan DNA dan pembuluh darah. Jika Anda bisa menjaga sistem kesehatan sirkulasi darah, Anda mengurangi risiko terkena penyakit seperti tekanan darah tinggi, diabetes kronis, penyakit ginjal dan kegilaan.

Cokelat hitam
Siapa yang mengira makanan manis ini masuk dalam daftar makanan yang bisa membuat awet muda? Berita bagusnya, cokelat bisa membantu melawan tanda-tanda penuaan karena kandungan kakaonya. Kakao kaya akan antioksidan yang disebut flavonoids yang membantu menjaga fungsi pembuluh darah agar tetap sehat. 

Sistem peredaran darah yang sehat mengurangi risiko terkena penyakit tekanan darah tinggi, diabetes kronis, penyakit ginjal dan kegilaan. Jangan memakannya terlalu banyak. Sepotong cokelat sehari baik untuk menjaga kesehatan dan pastikan Anda mengonsumsi yang kandungan kakaonya lebih dari 70 persen.

Produk kedelai
Seperti ikan, produk kedelai seperti tahu juga merupakan sumber alternatif protein yang sangat bagus di samping daging atau susu, karena memiliki sedikit kandungan lemak jenuh atau bahkan tidak sama sekali. Makanan yang rendah lemak jenuh akan mengurangi risiko Anda terkena serangan jantung dan menurunkan tekanan darah. Produk kedelai sangat bagus membantu menurunkan kolesterol dan tambahan yang berguna untuk makanan sehat.

Yoghurt
Melihat dari maraknya pemberitaan buruk makhluk ini, Anda mungkin berasumsi bahwa semua bentuk bakteri akan merusak kesehatan Anda. Untungnya, hal itu jauh dari kata benar. Bakteri “baik” sangat baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh Anda, dengan meningkatkan antibodi dan mencegah  timbulnya organisme patogen seperti Salmonella dan E. coli. 

Banyak produk yoghurt mengandung banyak bakteri baik yang membantu menjaga kesehatan usus dan mengurangi risiko penyakit usus yang berkaitan dengan umur. Yoghurt juga kaya akan kalsium, yang bisa membantu mencegah osteoporosis.  

Anggur merah

Satu gelas anggur merah meningkatkan kadar yang baik elemen antipenuaan termasuk polifenol antioksidan, mineral, dan resveratrol (salah satu senyawa polifenol yang terdapat pada tumbuhan dan dimanfaatkan dalam bidang medis). 

Resveratrol membantu meningkatkan level kolesterol baik dalam tubuh dan mencegah penggumpalan darah dan menjaga sistem peredaran darah tetap sehat. Resveratrol yang terkandung dalam anggur merah juga bermanfaat bagi wanita saat menopause dengan mengurangi risiko penyakit seperti kanker payudara dan osteoporosis yang disebabkan berkuranganya level hormon estrogen. 

Seperti cokelat, jangan terlalu banyak mengonsumsi anggur merah. Kami menyarankan untuk mengonsumsi satu gelas anggur merah setiap hari. 

Air
Hanya sedikit orang — yang aktif atau tidak — yang mengonsumsi cukup air, padahal sedikit saja dehidrasi dapat menimbulkan efek samping seperti sakit kepala, lelah, dan tingkat konsentrasi rendah. 

Meningkatkan asupan cairan dapat meningkatkan level energi, membantu pencernaan, membuat kulit sehat dan membuat Anda awet muda. Pastikan Anda mengonsumsi air dalam jumlah sedikit tetapi sering setiap harinya, pastikan Anda ekstra waspada setelah berolahraga atau setelah Anda berada di lingkungan yang kering, sangat panas atau lingkungan ber-AC.

Sumber : Yahoo!

Read more